Toyota Veloz 2023, Mobil MPV Canggih dengan Banyak Fitur

Posted on

Toyota Veloz 2023 merupakan salah satu mobil MPV dengan tampilan mewah dan memiliki berbagai fitur canggih yang patut Anda pilih. Mobil MPV memang menjadi salah satu jenis mobil yang menjadi pilihan banyak masyarakat di Indonesia. MPV atau Multi Purpose Vehicle sendiri merupakan jenis mobil untuk keluarga.

Karena itu, biasanya mobil MPV menyediakan kursi penumpang sebanyak 6 hingga 8 kursi. Karena itulah pastinya mobil ini sangat cocok untuk bepergian bersama anggota keluarga. Mobil ini juga memiliki bagasi yang cukup luas, sehingga pengguna bisa membawa berbagai jenis barang lebih banyak selama bepergian.

Di Indonesia, Anda bisa menemukan banyak sekali mobil MPV dari berbagai pabrikan mobil yang pastinya keren dan canggih. Salah satunya yaitu mobil dari pabrikan Toyota yaitu Veloz. Nah, berikut akan kita bahas spesifikasi mengenai Toyota Veloz yang harus Anda perhatikan, terutama jika Anda tertarik membelinya.

Toyota Veloz 2023
YouTube.com

Mengintip Spesifikasi Toyota Veloz 2023

Veloz 2023 hadir dengan tampilan baru dari new distinctive front look. Terdapat grille yang terlihat baru, bumper baru, LED headlamp, hingga fog lamp yang terlihat baru. Bagian belakangnya juga mengalami perubahan dengan adanya new sturdy rear bumper dan new progressive rear combination lamp with full backdoo led.

Tampilan eksterior mobil ini sangat mewah, stylish, dan juga modern. Lekukan-lekukan pada body mobil ini membuatnya terlihat sangat berbeda dan lebih keren daripada generasi sebelumnya. Selain bagian luarnya, bagian dalam mobil ini juga menjadi lebih modern dan pastinya mewah dengan berbagai fitur baru.

Bagian kabinnya cukup luas sehingga pastinya mampu memberikan kenyamanan pada pengendara dan penumpang. Kenyamanan semakin terjalin dengan adanya fitur pendukung seperti new advanced digital TFT Mid, new integrated head unit dengan koneksi smartphone dan berbagai fitur lainnya yang cukup lengkap.

Performa

Beralih pada bagian performanya, mobil Toyota Veloz 2023 hadir dengan mesin 4 silinder in line, 16 valve DOHC dual VVT-i. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 106 pada 6.000 rpm. Toyota Veloz sendiri hadir dengan 3 tipe yaitu Veloz MT, Veloz Q CVT, dan pilihan tertinggi yaitu Veloz Q CVT TSS.

Fitur Keselamatan

Selain desain dan performanya yang bagus, mobil ini juga memiliki fitur keselamatan yang mumpuni. Terdapat fitur rear parking sensor, seat belt warning, alarm and immobilizer, hill start assist, hingga vehicle stability control. Khusus tipe CVT juga sudah memiliki fitur all round view camera yang pastinya sangat berguna.

Pada varian tertingginya yaitu Veloz Q CVT TSS juga sudah tersedia fitur TSS atau Toyota Safety Sense. Pada mobil ini juga tersedia berbagai fitur pelengkap. Tersedia fitur rear crossing traffic alert, blind spot monitoring, pre collision system, front departure alert, T Intouch, lane departure assist., hingga pedal misoperation control.

Demikianlah pembahasan mengenai spesifikasi mobil MPV Toyota Veloz 2023. Mobil ini tentunya bisa Anda jadikan pilihan saat ingin membeli mobil MPV.